Struktur Data - Stack
Struktur Data Stack adalah Sebuah koleksi atau kumpulan item data yang menggunakan prinsip LIFO(Last in First Out) artinya Benda yang terakhir masuk ke dalam stack akan menjadi yang pertama keluar dari stack.
Ilustrasi Stack
Terdapat dua buah kotak yang ditumpuk, kotak yang satu akan ditumpuk diatas kotak yang lainnya. Jika kemudian stack 2 kotak tadi, ditambah kotak ketiga, keempat, kelima, dan seterusnya, maka akan diperoleh sebuah stack kotak yang terdiri dari N kotak.
Operasi-operasi dalam struktur data stack yaitu : Create (Membuat stack baru,Clear (mengosongkan/menghapus semua data stack),Push (Menambah item data pada posisi Top),Pop (Menghapus item data stack pada posisi TOP),IsEmpty (pengecek apakah stack kosong),dan isFull (pengecek apakah stuck penuh).
Kelebihan
Penambahan dan penghapusan data dapat dilakukan dengan cepat.
Kekurangan
Setiap sel tidak hanya menyimpan value saja, melainkan juga pointer ke sel berikutnya. Hal ini menyebabkan implementasi stack memakai linked list akan memerlukan memori yang lebih banyak.
Sumber :
https://rantererung.id/struktur-data-stack/
Komentar
Posting Komentar